Indonesia
Gamereactor
berita

Call of Duty tampaknya akan berlanjut di PlayStation

CEO Microsoft Gaming, Phil Spencer, memberikan pernyataan paling jelasnya sejauh ini tentang hal tersebut.

HQ

Salah satu pertanyaan pertama yang jutaan gamer di seluruh belahan dunia tanyakan saat Microsoft mengonfirmasi niat mereka untuk membeli Activision Blizzard adalah apakah franchise-franchise seperti Call of Duty, Diablo, Overwatch dan Tony Hawk's Pro Skater akan menjadi game eksklusif Xbox ke depannya. Jawabannya mungkin tidak, untuk yang pertama.

Phil Spencer, mantan bos Xbox—kini CEO Microsoft Gaming, telah datang ke Twitter untuk menyampaikan, setelah komentar-komentar samar yang berujung pada banyaknya spekulasi:

"Telah ada beberapa obrolan bagus minggu ini dengan pemimpin-pemimpin di Sony. Saya mengonfirmasi niat kami untuk menghargai semua perjanjian yang sudah ada sebelum akuisisi Activision Blizzard dan keinginan kami untuk menjaga Call of Duty tetap di PlayStation. Sony adalah bagian penting dari industri kami, dan kami menghargai hubungan ini."

Meski ia tidak secara langsung berjanji bahwa game-game Call of Duty yang akan datang juga akan diluncurkan di PlayStation, Spencer masih jauh lebih jelas daripada jauh di awal, saat akuisisi ZeniMax. Kita setidaknya bisa yakin bahwa sekuel Call of Duty: Modern Warfare tahun ini akan hadir di PlayStation 4 dan Playstation 5. Bagian "menghargai semua perjanjian yang sudah ada" juga seharusnya berarti mereka yang memiliki salah satu konsol Sony akan bisa mendapatkan beberapa barang eksklusif, yang juga cukup menarik. Hanya waktu yang bisa membuktikan berapa lama hal ini akan bertahan jika/saat Activision secara resmi bergabung dengan Xbox Game Studios.

Call of Duty tampaknya akan berlanjut di PlayStation


Loading next content