Indonesia
Gamereactor
berita
eFootball PES 2021

eFootball PES 2021 miliki fitur backwards compatible di PS5 dan Xbox Series X/S

Kamu juga bisa memindahkan skuad myClub dengan log in menggunakan akun PSN atau Xbox Live yang sama.

HQ

Beberapa minggu sebelum perilisan konsol next-gen, PlayStation 5 dan Xbox Series X/S, Konami akhirnya mengumumkan rencana peluncuran dari eFootball PES 2021 untuk platform masa depan itu.

Melalui beberapa cuitan di akun Twitter resmi PES, perusahaan Jepang itu mengumumkan bahwa PES 2021 akan backwards compatible di ketiga perangkat di atas. Untuk bisa memainkan, sistemnya "mungkin perlu perangkat lunak terbaru terpasang," lalu beberapa fitur mungkin tidak tersedia. Di beberapa cuitan berikutnya, Konami juga mengatakan bahwa kamu bisa memindahkan skuad myClub milikmu dengan log in ke dalam game menggunakan akun PSN atau Xbox Live yang sama dari konsol sebelumnya.

Seperti sebelumnya, terdapat pula diskon 20% untuk PES 2021 bagi mereka yang membeli melalui PES 2020 atau PES 2020 LITE.

Bagaimana menurutmu dengan strategi Konami?

eFootball PES 2021

Teks terkait

0
eFootball PES 2021Score

eFootball PES 2021

REVIEW. Ditulis oleh Islem Sharouda

Dengan keputusan Konami untuk membuat PES tahun ini sebagai update dari game tahun sebelumnya, kami pun melihat apa yang bisa game ini tawarkan.



Loading next content