Indonesia
Gamereactor
review
Bright Memory

Bright Memory

Kami menjajal proyek solo dari Tiongkok, Bright Memory, untuk melihat apakah ia patut dipertimbangkan untuk gamer next-gen.

HQ
HQ

Saya awalnya sedikit terkejut. Dengan hanya Rp69.999, kamu bisa memainkan Bright Memory, sebuah game yang secara sekilas terlihat begitu bagus dan seperti Doom Eternal versi hemat. Akan tetapi, harga tidak berbohong dan Bright Memory pada dasarnya adalah bagian pertama dari Bright Memory: Infinite, yang akan dirilis tahun depan.

Itu artinya ini akan ada sebuah petualangan singkat yang menunggumu - dan saya tidak menyesalinya, karena sudah cukup bagi saya segitu saja. Terutama karena ini diluncurkan di PC tahun lalu (Early Access), dan saya mungkin tidak pernah melihat konversi PC paling jelas di dalam hidup saya. Di sini kamu akan menemukan sedikit pengaturan PC, di mana beberapa dimatikan atau diatur terlalu rendah. Termasuk pula V-sync yang jika tidak dinyalakan akan memberikan kedipan kurang nyaman.

Bright Memory
Ini adalah iklan:

Saya tidak ingin begitu banyak mengeluh tentang detail teknis, karena game ini sebenarnya dikembangkan oleh satu orang. Jika dilihat dari sudut pandang itu, ini adalah sebuah masterpiece kecil, tetapi itu tidak membuat penilaian saya berubah. Dengan hal di atas sudah dibahas, lalu sebenarnya bagaimana kondisi game ini? Saya tidak peduli harus mengubah-ubah pengaturan jika yang saya temukan memanglah sebuah masterpiece.

Tanpa adanya keseruan dan dengan terjemahan buruk, saya langsung memasuki peran sebagai Shelia. Tepatnya siapa dia dan apa tujuannya terasa agak kurang jelas. Tetapi ia didesain dengan baik dan memiliki beberapa trik keren yang membuat saya tetap menyukainya. Hingga saya mulai bermain, tentunya, karena langsung terasa bahwa ada sesuatu yang sangat salah. Ternyata developer FYQD telah memberikan sendi X- dan Y- kecepatan yang sama (mungkin WASD dari keyboard ditransfer ke kedua stik analog), dan ini adalah sesuatu yang tidak bisa diubah. Saya harus membuat Shelia jauh, jauh lebih lambat untuk bisa mengendalikannya.

Bright Memory

Ia juga memiliki loncatan menyamping untuk gerakan cepat, yang sangat berguna, tetapi sayangnya sering membuat saya menabrak benda-benda atau malah melompat ke jurang dan akhirnya mati. Sistem pertarungannya sendiri adalah sajian terbaik dari Bright Memory karena ia memberikan kesempatan pemain untuk mengalahkan musuh dengan kombinasi-kombinasi tombol cepat layaknya air juggle di game fighting.

Ini adalah iklan:

Tetapi karena ini adalah bagian terbaik, bukan berarti ada kesenangan di game ini. Musuhnya entah terlalu mudah atau bos bernyawa tebal, yang mirip di Serious Sam terbaru. Pertarungan melawan bos berjalan begitu lama sehingga saya kelelahan. Terdapat pula beberapa kemampuan baru untuk dibuka di dalam sebuah sistem leveling yang sangat terbatas, tetapi secara umum semua ini terasa tipis dan tidak menambah apapun.

Bright Memory

Jadi, apakah tidak ada yang bisa diapresiasi dari game ini? Sebenarnya saya merasa bahwa presentasi dan desainnya bagus. Saya sendiri mengharapkan bahwa ada sebuah game yang baik di bawah sampulnya yang menawan. Sebagai tambahan, musiknya mirip dengan pembukaan anime tahun 80-an, yang membuat jiwa penggemar manga saya sedikit melembut. Dan seberapa buruknya game ini, saya mengapresiasi bahwa ia pendek. Hanya membutuhkan 30-40 menit untuk menyelesaikannya, dan saya memang tidak ingin berlama-lama.

Tahun depan, Bright Memory akan hadir dengan paket komplet melalui Bright Memory: Infinite. Apakah developernya memiliki waktu untuk meningkatkan ini dan membangun sesuatu yang lebih teradaptasi dengan konsol dan lebih berisi harus kita nantikan. Dengan begitu, ada banyak sekali pekerjaan bagi sang developer solo ini.

04 Gamereactor Indonesia
4 / 10
+
Soundtrack terinspirasi anime, desain bagus.
-
Konversi buruk, pertarungan bos membosankan, gameplay kurang, penuh bug, sangat pendek, kontrol game tidak memuaskan.
overall score
ini adalah skor dari jaringan kami. Bagaimana dengan kamu? Skor jaringan adalah rata-rata dari skor setiap negara

Teks terkait

0
Bright MemoryScore

Bright Memory

REVIEW. Ditulis oleh Jonas Mäki

Kami menjajal proyek solo dari Tiongkok, Bright Memory, untuk melihat apakah ia patut dipertimbangkan untuk gamer next-gen.



Loading next content