Indonesia
Gamereactor
review
Sega Heroes

Sega Heroes

Kami bermain match-3 dengan deretan panjang jagoan-jagoan Sega dari beberapa franchise terbesar mereka.

HQ

Dengan warisan yang besar dari masa lalu yang dimiliki oleh Sega sebagai sebuah produsen konsol dengan franchise-franchise klasik yang sudah tak terhitung jumlahnya, sedikit mengherankan mereka belum pernah benar-benar mencoba mengangkatnya lebih dari sebatas beberapa game kart racing dan tenis. Oh, dan sedikit koleksi klasik (biasanya hanya memperkenalkan era Mega Drive).

Jadi, itu bukanlah hanya kebetulan jika kami membahas Sega Heroes - sebuah game puzzle fighter action-RPG yang dibintangi sejumlah karakter dari cerita franchise Sega. Untuk seorang fan Sega dari tiga generasi, pasti cukup menyenangkan memasangkan Ax Battler (Golden Axe) dan Amy Rose (pacarnya Sonic). Nampaknya game ini lumayan gila, di mana ada seorang penjahat yang punya niat jelek, mengkloning jagoan dan karakter jahat dari berbagai franchise Sega. Karakter dari Sonic the Hedgehog, Golden Axe, Shinobi, Phantasy Star, Jet Set Radio, Streets of Rage, dan Super Monkey Ball dimasukkan ke dalam paket pada saat peluncuran.

Dan sederet jagoan yang sudah kita kenal seperti Sonic dan AiAi sampai karakter yang lebih lama dan sedikit terlupakan seperti Lassic (Phantasy Star original), Big the Cat (Sonic), dan Gillius Thunderhead (Golden Axe). Benar-benar banyak ruang untuk mengembangkan deretannya dan untuk berikutnya kami ingin melihat Crazy Taxi Drivers, Shenmue, dan Yakuza. Kamu membuka karakter-karakter dengan mengumpulkan shards (ini kemudian digunakan untuk mengupgrade karakter-karakter tersebut) dan mereka muncul dalam tingkatan dan kelangkaan yang berbeda. Pada akhirnya, ini adalah sebuah game deck-building di mana kamu akan mencoba mengumpulkan sebanyak mungkin karakternya.

Ini adalah iklan:
Sega HeroesSega Heroes

Mekanika gameplaynya cukup sederhana. Dalam setingan puzzle match-three yang cukup dasar, kamu memiliki lima warna yang bisa dipasangkan. Ada empat warna yang berhubungan dengan empat karakter yang kamu miliki untuk melancarkan serangan mereka. Yang kelima (ungu) membangun peningkatan damage secara keseluruhan. Cocokkan empat atau lima (atau lebih) buah blok dari warna yang sama dan kamu menciptakan blok yang istimewa. Hal ini selalu menjadi risk-reward ketika kita mencoba combo yang besar atau merancang kombo-kombo yang bahkan lebih besar dan peningkat damage untuk waktu kemudian.

Karakter-karakternya memiliki serangan dan kemampuan yang sangat beragam, masing-masing memiliki gerakan spesial yang terkumpul di saat kamu membereskan blok-blok, dan ada kemampuan yang kamu dapatkan dengan membereskan blok bintang kecil (yang diciptakan dengan membereskan empat blok) dan satu lagi untuk bintang yang besar (lima blok atau lebih). Beberapa karakter bisa memulihkan dirinya sendiri atau karakter lain, sementara Rolf dari Phantasy Star menggunakan Megid - sebuah tech yang mengambil health dari rekannya untuk memberikan damage yang cukup besar terhadap musuh-musuhmu. Ada juga keadaan kebal yang bisa kamu ciptakan dan gunakan, dan musuh-musuh yang kamu hadapi memiliki kemampuan yang serupa.

Setiap stage bisa berlangsung selama satu sampai enam putaran, dalam kasus yang kedua, sangat penting untuk membangun bar berwarna ungu secepat mungkin. Jika salah satu karaktermu tumbang, mereka bisa dibangkitkan dengan membereskan blok-blok dengan warnanya sampai barnya penuh. Ada kalanya ini adalah sebuah perlombaan untuk mengisi bar seperti itu ketika karakter terakhirmu berusaha mencoba tetap hidup.

Ini adalah iklan:
Sega HeroesSega HeroesSega Heroes

Sega Heroes hadir dengan serangkaian mata uang, ada koin (yang digunakan terutama untuk mengupgrade karakter-karakter), diamond (mempercepat sesuatu, membuka konten di store), shard (membuka karakter), dan energi (supaya kamu tak bisa menjalani level secara terus-menerus). Ada juga reagent untuk mengupgrade skill karaktermu. Ini adalah apa yang bisa kamu harapkan dari sebuah game free-to-play dan awalnya membutuhkan sedikit waktu untuk bisa membiasakan diri, tetapi setelah itu rasanya cukup baik. Harus dicatat juga bahwa ada stage-stage (banyak sekali setiap hari) yang tidak memerlukan energi supaya bisa dimainkan dan energi pulih di saat kamu naik level, supaya kamu bisa banyak bermain tanpa harus mengeluarkan isi dompetmu. Kamu juga akan mendapatkan banyak diamond hanya dengan bermain, tetapi harus disebutkan bahwa ini didesain agar kamu mengeluarkan sedikit uang sungguhan di awal supaya bisa mengikuti semua event karena tidak ada cara lain lagi untuk membuka semua karakter yang dibutuhkan. Kemungkinan karakter-karakter baru akan diperkenalkan juga, jadi pastikan kamu menyisihkan beberapa diamond jika kamu ingin bisa cepat mendapatkan paket karakter baru.

Ada semacam mode multiplayer dan tangga ranking yang bisa kamu naiki, itu tidak real-time melainkan orang akan menghadapi pasukanmu dalam sebuah pertempuran asynchronous. Yang menarik tentang hal ini adalah dalam mode ini, ketika kamu menghadapi AI menggunakan pasukan pemain sungguhan, kamu dan AI mempergunakan blok yang sama. Hal ini membuat game sangat berbeda karena kamu harus memikirkan bagaimana cara untuk mencegah lawan mencetak kombo-kombo besar pada gerakan selanjutnya. Ketika memainkan event atau campaign, papannya seluruhnya milikmu dan kamu bisa mempersiapkan dirimu untuk sebuah kombo yang besar tanpa harus memperhitungkan faktor lawan. Guild direncanakan muncul dalam update ke depan, yang akan menambahkan aspek sosial yang diperlukan dalam game ini.

Secara keseluruhan, Sega Heroes adalah sebuah petualangan yang membuat ketagihan untuk para fans lama Sega. Kami belum membuka kru Jet Set Radio dan kami tidak sabar ingin melepaskan irama dari Professor K yang legendaris. Mekanika match-three ini berjalan dengan baik, walaupun kami masih menginginkan blok warna yang keenam yang membuat kami bisa memulihkan karakter-karakter (bukannya mengandalkan kemampuan tertentu dari karakter tertentu). Kami juga merasa bahwa walaupun game ini bisa memberikan rangkaian kombo yang lebih panjang, yang membuat kita lebih mengandalkan skill yang ditunjukkan dalam statistik. Ini adalah sebuah konsep yang hebat, tetapi sedikit tertahan oleh karakter mekanika free-to-play. Tetapi tetap saja ini adalah sebuah game yang layak di download jika kamu adalah seorang fans Sega.

Sega HeroesSega HeroesSega Heroes
Sega HeroesSega HeroesSega HeroesSega Heroes
07 Gamereactor Indonesia
7 / 10
+
Banyak karakter-karakter hebat dan fan service, game yang menyenangkan dan intuitif, banyak konten yang bisa dicoba.
-
Sedikit membingungkan dengan semua alat tukar dan item-itemnya, menemui paywall yang biasa kita temukan dalam sebuah game free-to-play, kami akan menyukai cara yang lebih langsung dalam memulihkan unit-unit.
overall score
ini adalah skor dari jaringan kami. Bagaimana dengan kamu? Skor jaringan adalah rata-rata dari skor setiap negara

Teks terkait

0
Sega HeroesScore

Sega Heroes

REVIEW. Ditulis oleh Bengt Lemne

Kami bermain match-3 dengan deretan panjang jagoan-jagoan Sega dari beberapa franchise terbesar mereka.



Loading next content